Halal Bihalal Guru MWC LP Ma’arif NU Kecamatan Candi Sidoarjo

Click to share!

Kab. Sidoarjo (Humas) – Kehangatan dan kebersamaan terlihat jelas di acara Halal Bihalal kepala madrasah serta guru yang tergabung dalam MWC LP Ma’arif NU Kecamatan Candi, Sidoarjo yang digelar pada hari ini Rabu (31/5). Acara yang dihadiri kurang lebih 340 peserta ini dilaksanakan di Masjid Nurul Islam Kedungkendo.

“Kortan Candi ini mempunyai 19 Madrasah Ibtidaiyah (MI). Jumlah yang cukup banyak ini mengindikasikan bahwa kita mempunyai potensi yang besar untuk bisa dikembangkan oleh para Guru/Siswa.” ujar H. Muhajir sebagai Ketua MWC LP Ma’arif NU Candi. Turut mengisi acara Juara Qori di salah satu TV swasta nasional, serta raihan prestasi di Porseni dengan perolehan juara terbanyak dari Kecamatan Candi sebagai indikasi keberhasilan dalam mengembangkan potensi anak didik. “Dengan potensi ini kita gali Kortan Candi agar bisa lebih baik dan maju bersama.” imbuhnya.

Hadir Kepala Kankemenag Sidoarjo Moh. Arwani, Ketua PC LP Ma’arif NU Sidoarjo Misbahuddin, Pengawas PPAI, Ketua MWC LP Ma’arif NU Candi, Ketua Kortan LP Ma’arif NU Candi, sahabat guru dan kepala Madrasah Ibtidaiyah se-Kecamatan Candi.

Kepala Kankemenag Sidoarjo Moh. Arwani mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi atas kerjasama yang baik antara Kementerian Agama Kabupaten Sidoarjo dengan LP Ma’arif dalam pengelolaan pendidikan madrasah. “Selama ini kerjasama kita sangat baik ditandai dengan adanya penyempurnaan dan peningkatan kualitas madrasah khususnya di Kecamatan Candi.” ujar pria yang juga menjabat sebagai Ketua MWC NU Candi ini. “Kita patut bangga dan bersyukur Kabupaten Sidoarjo dijadikan sebagai pilot project atau percontohan madrasah dalam menerapkan IKM. Harapan kami agar sinergi yang sangat bagus ini dapat dipertahankan dan terus ditingkatkan.” ungkapnya.

Dalam kesempatan momen acara Halal Bihalal ini, Ia lantas menyampaikan permohonan maaf apabila dalam melaksanakan tugas dalam melayani masyarakat terdapat kekurangan. “Marilah kesempatan Acara Halal Bihalal ini kita berusaha untuk menjadi guru/pribadi yang baik sebagaimana firman Allah SWT.” imbuhnya. Menurutnya, terdapat tiga ciri orang yang baik yaitu menafkahkan hartanya baik saat lapang maupun sempit, mampu menahan amarah serta mudah memaafkan bagi sesama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *