Kasi Pendma Beri Semangat Saat Jelang Visitasi Akreditasi BAN-S/M Provinsi Tahun 2021.
Ikhtiar lahir maupun batin telah dilakukan oleh MTsN 4 Sidoarjo dalam mempersiapkan Akreditasi BAN-S/M Provinsi yang akan berlangsung selama dua hari berturut-turut, yakni tanggal 15 dan 16 September 2021.
Saat berita ini dirilis, telah berlangsung kegiatan istighosah dan doa bersama yang diikuti oleh seluruh guru dan karyawan MTsN 4 Sidoarjo, Senin (13/9).
Berkesempatan hadir dalam acara tersebut, Kasi. Pendma Kankemenag Sidoarjo. Di depan guru dan karyawan, Abdurrahman memberikan semangat untuk menjalani Visitasi Akreditasi. Kebersamaan dan gotong royong adalah kunci sukses dalam menghadapi berbagai kegiatan.
Semoga proses Visitasi Akreditasi di MTsN 4 Sidoarjo dapat berjalan dengan lancar dan mendapatkan nilai sesuai dengan harapan kita bersama. (NSPA)