Regu Garuda dan Wijaya Kusuma Sukses Raih 3 Tropi dalam Ajang Peruga Se-Wilker Surabaya

Click to share!

Kab. Sidoarjo (MTsN 4), Tiga hari berlangsung kegiatan Perkemahan Regu Penggalang (Peruga) Madrasah Tsanawiyah Negeri Se-Wilker Surabaya. Dilaksanakan tepat pada 28 hingga 30 Juni 2022 di Agropolis Wonosalam yang beralamatkan di Jalan Kelud Ampel Gading Wonosalam Jombang, seluruh gugus depan dari lima Kabupaten/Kota yang terdiri atas Gresik, Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto, dan Jombang bertekad menggerakkan kembali seluruh aktivitas peserta didik yang telah lama vakum akibat pandemi covid-19.

Dengan latar belakang di atas, nampak seluruh peserta Peruga aktif melaksanakan berbagai aktivitas. Di tengah terik mentari yang bersinar, dan berselimut dinginnya malam dikelilingi semak belukar di atas rumput nan hijau dengan suguhan pemandangan pegunungan anjasmoro, mereka nampak sangat menikmati. Enam jenis lomba pun disiapkan yang terdiri atas lomba pentas seni, semaphore, PBB Bertongkat, Memasak, Pionering, dan PPGD (Penanganan Penderita Gawat Darurat).

Banyaknya aktivitas, seluruh peserta berusaha mengelola waktu dengan mandiri, disiplin dan penuh tanggung jawab. Jiwa pramuka telah merasuk di dalam jiwa. Bersatu dengan alam sudah biasa, bekerja keras, bergotong royong sudah menjadi budaya. Nilai-nilai karakter semacam ini benar-benar ditanamkan dan tak rela jika harus pudar karena datangnya virus yang merajalela.  

Regu Garuda dan Wijaya Kusuma dari gugus depan 07.101-07.102 usai kegiatan berhasil membawa 3 tropi kejuaraan. Regu Wijaya Kusuma meraih 2 tropi yaitu sebagai juara 2 putri dalam lomba PPGD, sebagai juara 2 putri dalam lomba Semaphore, sementara regu garuda mendapatkan 1 tropi yaitu sebagai juara 3 putra dalam lomba semaphore.  Hal ini disampaikan saat upacara penutupan yang berlangsung pada 30 Juni 2022, Sabtu (2/7).

M. Dhika Andriyanto dan Nidhana Putri Widya Tamaka sebagai komandan regu nampak puas. Mengingat 72 tropi yang telah dipersiapkan oleh panitia melalui 6 jenis lomba, akhirnya mereka mampu meraih 3 tropi. Kompetisi berlangsung begitu hebat, karena juri yang dihadirkan adalah juri yang berasal dari pelatih-pelatih pramuka yang handal dari beberapa kabupaten/kota.

“Alhamdulillah, terimakasih atas doa dan support yang telah diberikan oleh bapak ibu guru. Selanjutnya kami atas nama regu Garuda dan Wijaya Kusuma menghaturkan permohonan maaf hanya bisa membawa pulang 3 tropi saja untuk madrasah,” Ucap Dhika dan Nidhana selaku komandan regu. (NSPA).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *