MTsN 2 Sidoarjo Memuliakan Yatim Piatu dengan Sayap

Click to share!

Kab. Sidoarjo (MTsN 2 Sidoarjo) – Islam menempatkan akhlak di posisi sangat penting, karena akhlak merupakan satu ajaran pokok agama Islam. Memuliakan anak yatim piatu adalah salah satu ajaran yang mempunyai target kebaikan akhlak, selain itu memuliakan anak yatim adalah kewajiban kita sebagai umat muslim. Sebagai Lembaga Pendidikan yang berada di bawah Kementerian Agama, Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Sidoarjo menjadikan ajaran ini sebagai salah satu implementasi ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun pemerintah telah melakukan langkah-langkah pemberian bantuan sosial dan pendidikan, namun di madrasah ini juga mempunyai satu program khusus yang memberikan perhatian kepada yatim dan piatu. Program yang telah berjalan sejak 2016 ini dinamai dengan Sayap yang merupakan akronim dari Santunan Anak Yatim Piatu.   

Program Sayap sebagai wujud perhatian bapak ibu guru dan staff MTsN 2 Sidoarjo kepada siswa yatim dan piatu di madrasah ini. Pada program ini dibagikan sejumlah uang kepada siswa yang telah menjadi yatim atau piatu. Amirul Hidayat selaku konseptor Program Sayap ini mengharapkan dengan berbagi ini mampu meringankan beban siswa.

”Dana dari program Sayap ini kami dapatkan dari iuran bapak ibu guru dan staff MTsN 2 Sidoarjo, besaran dana yang kita bagikanpun tidak sama besarnya, tergantung dari jumlah yang di dapatkan pada bulan tersebut, karena donatur Sayap memberikan dana tidak sama besar setiap bulan. Untuk semester ini tercatat 61 siswa penerima dana Sayap yang terbagi dari kelas 7,8 dan 9 “, terang Mia Evyanti, Koordinator Program Sayap. MN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *