MI Negeri 2 Sidoarjo – Peran orang tua dalam keberhasilan pembelajaran sangat dibutuhkan. Dalam rangka membangun sinergi antara guru dan orang tua pada hari Selasa tanggal 30 Juli 2024 bertempat di Gedung MIN 2 Sidoarjo mengadakan parenting dengan tema “Tindak Lanjut Hasil Asesmen Diagnostik untuk Mewujudkan Prestasi Siswa”. Sesuai undangan yang disampaikan tepat pukul 08.00 acara dimulai dengan pembukaan yang di pandu oleh Shofiah, S.Pd.I. Acara kemudian dilanjutkan sambutan dari ibu Kamad MIN 2 Sidoarjo Ibu Islakhah Wahyuni M.Pd. yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya parenting guna menciptakan keberhasilan pendidikan.
Bekerjasama dengan Lembaga psikologi Aditama PsychoCare Surabaya yang di wakili oleh bapak Indra Kurnia Akbar bapak ibu wali peserta didik kelas 1 diajak untuk memahami kemampuan masing-masing peserta didik berdasarkan hasil tes psikologi. Dalam paparan yang disampaikan bapak Indra bahwa setiap anak adalah unik. Satu anak dengan lainnya memiliki gaya belajar yang berbeda-beda. Ada 3 macam gaya belajar anak yaitu gaya belajar auditori, visual, dan kinestetik. Gaya belajar auditori merupakan gaya belajar yang menekankan dalam hal mendengar. Gaya belajar visual menekankan pada penglihatan. Sedangkan gaya belajar kinestetik berfokus pada gerak atau tindakan. Wali peserta didik juga diharapkan mampu mendampingi anak belajar di rumah berdasarkan gaya belajar anak mereka.
Bapak Indra Kurnia Akbar juga menyampaikan selain mengetahui gaya belajar anak. adanya reward dan punishment juga sangat penting dalam memberikan motivasi dan semangat belajar peserta didik. Jika anak mau membantu pekerjaan rumah maka jangan segan untuk memberikan reward atau pujian kepada anak. Kendati demikian, jika anak melakukan kesalahan berilah punishment yang membangun dan mendidik sebagai efek jera sehingga anak mengetahui kesalahannya dan tidak mengulanginya.


