Upacara Peringatan hari HAB yang ke-77 digelar pada tanggal 3 Januari 2023 di halaman MAN sidoarjo dikuti oleh seluruh elemen pegawai Kemenag Sidoarjo mulai dari Kasubag TU, Para Kasi/Penyelenggara, Kepala KUA, Penghulu dan Staf Kepala dan KTU MIN, MTsN DAN MAN beserta Dewan Guru, Pengawas Madrasah dan PAI, Pengawas Kristen dan katolik, Penyuluh Agama Fungsional dan Non PNS, Guru PNS DPK Madrasah dan PAI serta ASN induk kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidoarjo.
Pada peringatan HAB yang ke-77 tahun ini Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidoarjo Moh. Arwani mengajak seluruh ASN untuk memperbaiki niat pengabdian dan pelayanan umat sekaligus sebagai penanda sejarah panjang pengabdian Kementerian Agama dalam melayani seluruh umat beragama di Indonesia. Selain itu Kementrian Agama berpesan bahwa penggunaan politik ditahun ini pontensinya menjadi tidak karuan akibat pilihan politik dimasyarakat yang berbeda. “Juga melalui peringatan HAB yang ke77 ini marilah kita jadikan momentum untuk meningkatkan solidaritas organisasi.” ujar Arwani dalam pidatonya.
Selain itu, Pria asli sidoarjo ini menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada 23 PNS Kementrian Agama dengan penyematan Satyalancana Karya Satya. Permohonan tersebut telah dikabulkan oleh bapak presiden. “Dan tepat pada peringatan HAB yang ke-77 ini, atas nama bapak presiden, diberikan penghargaan Satyalancana Karya Satya 30 tahun kepada 936 orang, 20 tahun kepada 2.860 orang, dan 10 tahun kepada 6.277 orang pegawai negeri sipil kementerian agama.” Tak terlupakan juga pengucapan selamat oleh bapak kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidoarjo Bapak H. Moh. Arwani kepada para penerima penghargaan.
“Harapan dari penghargaan pemberian Satyalancana ini dapat meningkatkan kinerja ASN Kementerian Agama dan menambah kebanggaan, sebagai bagian dari korps kementrian agama.” Ujar Bapak Kepala Kementrian Agama pada pidatonya.