Kab. Sidoarjo (MTsN 4) – Senin (3/10) Agenda MTsN 4 Sidoarjo pekan ini adalah melaksanakan kegiatan Penilaian Tengah Semester (PTS) Ganjil. PTS Ganjil Tahun Pelajaran 2022-2023 yang dimulai tanggal 3 dan akan berakhir pada 11 Oktober mendatang diikuti oleh sedikitnya tujuh ratus enam puluh dua peserta didik.
M. Takdiro yang bertindak sebagai Ketua Pelaksana menyampaikan, bahwa Penilaian Tengah Semester Ganjil ini dilaksanakan dengan menggunakan google form. Google Form sendiri adalah software yang secara fungsional dapat difungsikan sebagai alat untuk mengakumulasi dan mengkurasi informasi dari para pengguna. Yang menarik dari google form yaitu aksesibilitas yang sangat mudah. Dengan sedikitnya resiko yang akan dihadapi tentu hal ini menjadi salah satu pertimbangan dalam pelaksanaan PTS Ganjil Tahun Pelajaran 2022-2023.

Untuk mengantisipasi adanya beragam kendala di lapangan, maka sejak beberapa hari menjelang berlangsungnya PTS panitia telah melaksanakan simulasi. Adapun saat pelaksanaan PTS, secara teknik panitia telah membagi peserta PTS menjadi dua sesi. Sesi pertama pelaksanaannya mulai pukul 07.00-09.15 WIB, dan sesi kedua dimulai pukul 09.15-11.30 WIB.

Saat berita ini dirilis, telah berlangsung Penilaian Tengah Semester (PTS) Ganjil dengan mata ujian Bahasa Indonesia dan Akidah Akhlak. Nampak keseriusan peserta PTS dalam mengerjakan soal-soal di ruang ujian. Kepengawasan terhadap jalannya pelaksanaan PTS tetap dilakukan oleh seorang pengawas yang berasal dari unsur guru.
“Alhamdulillah pelaksanaan Penilaian Tengah Semester (PTS) Ganjil Tahun Pelajaran 2022-2023 pada hari pertama ini berjalan lancar dan tidak ada kendala yang sangat berarti. Harapan dari kami selaku panitia, semoga pelaksanaan PTS ini berjalan mulus hingga berakhir tanggal 11 Oktober 2022 mendatang,” ujar M. Takdiro. (NSPA)