
Kab. Sidoarjo (MTsN 1) – Pagi ini (16/8) udara begitu bersahabat meskipun mendung terlihat menggantung di awan sana namun tak menyurutkan semangat anak-anak MTsN 1 Sidoarjo untuk menjalankan kegiatan rutinitas. Seperti biasanya mereka melaksanakan kegiatan pembiasaan salat dhuha di pagi hari sebelum pembelajaran dimulai. Dengan semangat bergelora anak-anak mempersiapkan kegiatan lomba dalam rangka menyambut dan menyemarakkan Dirgahayu Kemerdekaan RI ke-77.

Aktifitas pembiasaan telah dilaksanakan pagi ini dan dilanjutkan menyusun rencana untuk menggelar berbagai macam perlombaan. Perlombaan diperuntukkan bagi seluruh peserta didik, baik kelas 7, 8 maupun kelas 9. Lomba kali ini bersifat permainan yang menyenangkan (fun games). Tak ketinggalan pula perlombaan juga dipersiapkan bagi bapak/ibu guru.

Sementara itu, menurut Waka Humas Masrur, lomba yang akan digelar memiliki tujuan untuk menumbuhkan rasa keakraban dan kebersamaan antara peserta didik dan bapak/Ibu guru. Keseruan dan keakraban mulai terlihat disaat bapak/Ibu guru sedang bermain peran dan siswa sebagai juri lomba. Ada dua kategori lomba yang akan dipertandingkan, yaitu lomba untuk Bapak/Ibu guru dan lomba untuk siswa. Berikut rangkaian perlombaan yang digelar, 1. Lomba untuk peserta didik, Lomba tarik tambang dan makan kerupuk. 2. Lomba untuk Bapak/Ibu guru, Lomba golf, nyunggi tempeh, lomba kelereng dan lomba estafet karet dengan sedotan.

Sebagai apresiasi bagi peserta lomba yang terbaik atau sebagai pemenang maka akan diberikan doorprize menarik. Pada kesempatan ini ikut serta berpartisipasi Bapak Kepala Madrasah mengikuti lomba dengan tujuan memberikan semangat berkompetisi kepada peserta lomba dalam memeriahkan Dirgahayu Kemerdekaan RI ke-77.

Alhamdulillah pelaksanaan kegiatan hari ini sukses, berjalan lancar. Semoga dengan ikut sertanya Bapak kepala madrasah, anak-anak dan bapak/ibu guru dalam berkolaborasi di perlombaan hari ini akan tumbuh jiwa sportivitas dan semangat perjuangan untuk meraih kemenangan dan berkompetisi dengan sehat, ungkap Achmad Saifullah selaku kepala madrasah. (vie)